Super Junior Akan Tampil Selama 4 Jam di SS6

Rabu, 08 April 2015 - 16:38 WIB
Super Junior Akan Tampil...
Super Junior Akan Tampil Selama 4 Jam di SS6
A A A
JAKARTA - Konser Super Show 6: Super Junior World Tour in Jakarta dipastikan bakal berlangsung meriah. Boy band asal Korea Selatan (Korsel) ini akan kembali menghipnotis para penggemarnya di Indonesia pada Minggu, 3 Mei 2015 di BSD City, Tangerang, dengan aksi-aksi panggungnya yang telah lama dinantikan.

Menurut promotor konser ini, Synergism, konser Super Show 6 (SS6) kali ini akan berlangsung selama 4 jam. Para personel Super Junior (Suju) berjanji menampilkan aksi-aksi panggung yang pastinya akan memuaskan para ELF—sebutan untuk fans berat Super Junior.

“Konsernya digelar di siang hari. Karena kita tahu Oppa (rujukan untuk Suju) banyak ngomong, jadi bisa sampai empat jam. Soalnya, biar bisa selesai sebelum maghrib,” papar Franciska Meilani, dari Synergism, di Jakarta, Rabu (8/4/2015).

Dalam SS6 ini, Leetuek, Heechul, Kangin, Eunhyuk, Choi Siwon, Donghae, Ryeowook, dan Kyuhyun bakal menyanyikan sekitar 25—30 lagu. Selain menyanyi, kedelapan personel Suju itu juga akan menampilkan atraksi spesial.

"Anggota multitalent banget dan mereka banyak interaksi di panggung. Nggak pernah bosen liat Suju," ujar Franciska.

Aksi Suju dipastikan membuat histeris para penggemarnya dengan tarian yang lincah dan keramahan mereka di Indonesia. Istimewanya, konser ini juga menandai kembalinya leader Suju, yaitu Leeteuk dan Heechul, yang baru saja menyelesaikan wajib militer (wamil). Sayangnya, konser kali ini tidak diikuti oleh dua personel mereka, yaitu Shindong dan Sungmin yang harus mengikuti wamil.

Suju pernah membuat histeris pada ELF Indonesia dalam dua penampilan mereka di Indonesia. Sebelumnya, boy band fenomenal asal Korsel ini telah menggelar SS4 dan SS5 di Jakarta.
(alv)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1283 seconds (0.1#10.140)